Sabtu, 28 April 2012

Sukses Pendidikan di Perguruan Tinggi


Latar Belakang
Dewasa ini kita berada pada era saat berbagai kemajuan teknologi,terutama teknologi komunikasi, membawa kita pada perubahan yang luar biasa pesat dan kehidupan yang semakin kompleks. Informasi secara cepat membanjir dari berbagai belahan dunia, namun secepat kehadirannya, cepat pula kadaluwarsa (obsolete). Benar-benar hidup dimasa ini terasa berpacu dengan waktu.
Mengantisipasi keadaan yang semakin kompleks, pendidikan pun dengan sendirinya diharapkan akan turut mempersiapkan individu menghadapi masa depan. Lebih-lebih di Perguruan Tinggi, dimana waktu semakin dekat untuk berkiprah dalam masyarakat.
Mahasiswa adalah sebagian kecil dari generasi muda Indonesia yang mendapat kesempatan untuk mengasah kemampuannya di Perguruan Tinggi. Tentunya dengan demikian, mereka sangat diharapkan akan mendapat manfaat yang sebesar-besarnya dalam pendidikannya tersebut agar kelak mampu menyumbangkan kemampuannya untuk memperbaiki kualitas hidup bangsa Indonesia yang saat ini masih belum pulih sepenuhnya dari krisis yang dialami pada akhir abad ke 20.
Untuk sukses dalam pendidikan dan berhasil menerapkan ilmu yang diperolehnya, mahasiswa harus menggunakan seluruh potensi yang dimilikinya serta mengatur strategi yang jitu. Buku kecil ini dimaksudkan untuk membantu mahasiswa dalam menyusun strategi dengan memperhatikan berbagai aspek dalam dirinya serta yang tersedia dalam lingkungan, yang turut mempengaruhi keberhasilan pendidikan di Perguruan Tinggi.
Isi buku atau ringkasan
1.       Keberhasilan Belajar di Perguruan Tinggi
Faktor-faktor yang mempengaruhi keberhasilan di Perguruan Tinggi antara lain :
·         Intelegensi dan Prestasi
·         Tingkat Kematangan dan Harapan Mahasiswa
Tiga tingkat perkembangan kematangan pada mahasiswa yaitu mahasiswa mengharapkan jawaban yang benar menurut otoritas, atau dengan kata lain mahasiswa mengharapkan dari pengajar jawaban yang benar, mahasiswa sudah dapat menerima teori dan penjelasan alternatif, artinya tiap orang memiliki hak untuk berpendapat dan mahasiswa sudah menyadari bahwa pengetahuan dan penilaian relatif tergantung waktu dan kondisi.
·         Gaya Kognitif atau Gaya Berfikir
Gaya kognitif terdiri dari gaya kognitif konvergen dan divergen serta gaya kognitif silabus dan bebas silabus.
·         Ciri Kepribadian dan Prestasi Akademis yaitu ekstroversi dan introversi.
·         Perbedaan Psikologis dan Belajar
2.       Memahami Kerja Otak
·         Fungsi Otak
·         Bagian-bagian dan cara kerja otak
a.       Tiga macam otak, yaitu : otak reptilia, mamalia, dan otak ‘berpikir’.
b.      Dua bagian otak, yaitu hemisfer otak bagian kiri dan kanan.
c.       Satu otak yaitu keseluruhan otak sebagai kekuatan dari aktifitas yang utuh.
·         Daya Tarik Otak Tunggal
·         Bagaimana dan Kapan Kecerdasan Berkembang
·         Optimalisasi Kerja Otak, yaitu mengaktifkan segi emosional dalam belajar sehingga sesuatu yang dipelajari lebih mudah diingat, menyeimbangkan aktifitas otak kiri dan kanan, mengaktifkan kedelapan intelegensi sehingga proses belaar dirasakan mudah oleh setiap orang dan semua fungsi otak dimanfaatkan serta memanfaatkan relaksasi untuk konsolidasi apa yang dipelajari sehingga tidak hanya dipahami tapi juga dapat disimpan dalam ingatan.
3.       Memupuk Harga-Diri-Akademis Yang Positif
·         Berbagai pengertian berkaitan dengan konsep diri (self-concept) yaitu konsep diri, skema diri, harga diri, harga diri akademis, efektif diri.
·         Pengembangan Penghargaan Diri Akademis
·         Peranan Harga-Diri-Akademis dalam Mencapai Prestasi
·         Pengembangan Harga-Diri-Akademis
4.       Peranan Minat Dalam Pendidikan
Minat terkait dengan motivasi. Minat merupakan aspek penting motivasi yang memengaruhi perhatian, belajar, berpikir, dan berprestasi (Pintrich Schunk, 1996). Minat dibedakan dalam dua bagian yaitu minat subyektif dan minat obyektif.
5.       Motivasi dan Prestasi Belajar
Motivasi sering diartikan sebagai kondisi psikologis (internal states) yang menimbulkan, mengarahkan dan mempertahankan tingkah laku tertentu. Ada 4 pendekatan terhadap motivasi yaitu pendekatan behavioral, pendekatan humanistic, pendekatan cognitive dan pendekatan sosial learning. Jenis-jenis motivasi :
a.       Motif untuk berhubungan dengan orang lain atau berafiliasi
b.      Motif untuk berkuasa (Power Motive)
c.       Motif untuk berprestasi (Achievement Motive)
6.       Goal Setting Data Pembelajaran
Goal setting adalah penetapan apa yang hendak dicapai seseorang (Locke & Latham dalam Woolfolk, 1998). 4 alasan mengapa goal setting dapat memperbaiki performance, yaitu :
·         Goals mengarahkan perhatian individu terhadap tugas yang dihadapi
·         Goals ‘menggerakkan’ usaha
·         Goals meningkatkan ketahanan kerja
·         Goals meningkatkan perkembangan strategi baru
7.       Teknik Belajar
Belajar adalah perubahan tingkah laku yang disebabkan oleh pengalaman atau latihan.
o   Keterampilan dasar dalam belajar : membaca, menulis, berhitung dan penalaran angka, dan mendengar.
o   Pemahaman Diri
o   Cara Belajar di Perguruan Tinggi : belajar mandiri, belajar bersama, dan belajar secara institusional.
o   Gaya Belajar
8.       Mind Map
Mind map yaitu belajar memanfaatkan seluruh potensi otak kita dalam satu bentuk yang telah terbukti efisien. Ciri mind map adalah adanya fokus ditengahnya yaitu satu gambaran pusat perhatian. Pencipta mind map adalah Cony Buzan yaitu seorang pakar yang benar-benar menggeluti bidang pikir-memikir. Kegunaan mind map sangat luas, yaitu untuk hampir segala aktifitas yang membutuhkan pikiran, daya ingat,perencanaan atau kreativitas.
9.       Pengenalan Diri
·         Tujuan Pengenalan Diri : memeroleh insight dari pengalamannya sendiri mengenai kekuatan dan kelemahan-kelemahannya untuk mengikuti pendidikan di Perguruan Tinggi serta memeroleh pemahaman tentang kekuatan dan kelemahan-kelemahannya berdasarkan persepsi orang lain.
·         Teknik Pengenalan Diri : keadaan dirinya yang sesungguhnya,secara obyektif, menurut pendapatnya sendiri serta menurut pendapat orang lain.
10.   Merancang Rencana Belajar
Rencana belajar dirancang untuk membantu mahasiswa menyusun langkah-langkah pencapaian tujuan yang dianggap penting. Langkah-langkah dalam rencana belajar :
·         Mengumpulkan informasi-informasi yang diperlukan
·         Merencanakan langkah-langkah tindakan tahunan dengan batas waktu
·         Mengantisipasikan masalah-masalah dan risiko yang mungkin terjadi
·         Menentukkan langkah tindakan untuk mengatasi masalah-masalah yang mungkin terjadi
·         Menentukkan kemungkinan sumber dan bantuan yang mungkin diperoleh
·         Langkah-langkah tindakan yang akan dilakukan
·         Mengevaluasi pelaksanaan rencana belajar
·         Menyusun rencana belajar yang baru
Komentar penulis
Menurut saya sebagai buku ini sangat berpengaruh besar bagi mahasiswa karena didalamnya terdapat cara-cara keberhasilan di Perguruan Tinggi , cara memahami kerja otak, motivasi , pengenalan diri dan sebagainya ini dapat mengubah mind set seseorang untuk menjadi sukses dalam pendidikan. Penyampaian yang mudah dimengerti dan bahasa yang mudah dipahami. Buku ini bisa menjadi panduan bagi para mahasiswa dalam menyusun strategi dalam memerhatikan berbagai aspek dalam dirinya serta yang tersedia dalam lingkungan, yang turut memengaruhi keberhasilan pendidikan di Perguruan Tinggi.
Kesimpulan
Pembahasan dalam buku ini dibuka dengan mengajukan berbagai faktor yang mendukung keberhasilan di Perguruan Tinggi sehingga banyak ditampilkan karakteristik mahasiswa yang berhasil dalam pendidikannya. Bab kedua dimaksudkan untuk memberikan pemahaman mengenai cara kerja otak yang merupakan modal luar biasa untuk mencapai keberhasilan. Konsep diri, selanjutnya diajukan mengingat bahwa persepsi diri akan sangat memengaruhi mahasiswa melihat dirinya dan lingkungan pendidikannya. Bagaimana cara menemukan minat dan mengembangkan minat yang ditampilkan dalam buku ini diharapkan akan membantu mahasiswa untuk belajar dengan perasaan senang. Pada bab motivasi dibahas faktor yang sangat besar peranannya dalam keberhasilan studi. Kemudian dilanjutkanb dengan penetapan sasaran (goal-setting) yang bisa membantu mengarahkan mahasiswa dalam belajar. Bab yang membahas mind map yaitu sebuah strategi yang telah banyak teruji manfaatnya bagi individu berbagai usia dalam belajar. Setelah memahami seluruh faktor tadi buku ini mengajak untuk mengadakan instropeksi dan memanfaatkan umpan balik untuk meningkatkan pemahaman diri sehingga dapat memanfaatkan seluruh potensinya secara optimal. Buku ini ditutup dengan mengajak mahasiswa membuat suatu rencana belajar yang diharapkan akan membaca sukses di Perguruan Tinggi.

Rabu, 18 April 2012

Penanganan dan Pencegahan Ancaman Wabah Tomcat

Ternyata saat ini bukan hanya masyarakat Surabaya khususnya dan daerah sekitarnya yang cemas dan kawatir karena mendapat ancaman serangan wabah serangga Tomcat. Bahkan saat ini serang serangga ini telah dilaporkan menyebar ke tempat lebih luas termasuk daerah Jawa Tengah, Jawa barat dan di sekitar kota Jakarta. Serangga jenis kumbang Paederus ini bisa menyebabkan peradangan atau iritasi kulit. Meski tidak berbahaya tetapi ancaman serangga ini sangat mencemaskan.
Tomcat adalah serangga yang cukup beracun. Serangga ini hidup di daerah yang lembab. Sernagga beracun ini bisanya hidup di pepohonan, tambak dan semak-semak. Racun yang terdapat pada serangga ini bisa menimbulkan efek yang cukup menyakitkan di kulit dan berbagain bagian tubuh manusia meskipun tidak sampai mematikan.
Serangga Tomcat disebut pula Rove Beetle, “Kumbang Rove” atau “Paederus littoralis” atau lebih dikenali juga dengan nama daerah Semut Semai, Semut Kayap atau Charlie di Indonesia, adalah kelompok utama dari hewan beruas atau Arthropoda yang termasuk dalam keluarga besar Kumbang Staphylinidae, terutama dibedakan oleh panjang pendeknya penutup pelindung sayap (”sayap berlapis”) yang meninggalkan lebih dari setengah dari perut mereka terbuka. Dengan lebih dari 46.000 spesies dalam ribuan generasi, kelompok ini adalah keluarga kedua terbesar kumbang setelah Curculionidae atau kumbang sebenarnya. Serangga ini adalah termasuk kelompok kuno, dengan fosil serangga tomcat diketahui dari Jaman Triassic atau pemusnahan Mahluk Hidup di Bumi, 200 juta tahun lalu. Serangga Paederus saat ini terdapat lebih dari 600 spesies dan distribusi di semua benua kecuali Antartika. Spesies di negara Amerika Selatan dikenal dengan nama berbeda seperti bicho de Fuego, Pito, Poto atau podó. Berbagai wabah dermatitis dikaitkan dengan kumbang Paederus telah dilaporkan di Turki Selatan, Amazone, Afrika Tengah, Okinawa, dan India.
Suatu keluarga kumbang yang besar, terdapat variasi besar di antara spesies. Karakteristik khusus serangga Tomcat adalah cara terbang yang tidak seperti serangga lainnya. Tomcat terbang dengan tubuh yang “berdiri”, tidak menelungkup. Sayapnya pun tidak menutupi seluruh badannya, berbeda dengan serangga yang biasa kita temui. Ukuran berkisar antara 1 hingga 35 mm (1,5 inci), dengan sebagian besar di kisaran 2-8 mm, dan bentuk umumnya memanjang, dengan beberapa serangga tomcat yang berbentuk bulat telur. Serangga Dewasa Tomcat biasanya panjang 7 sampai 10mm dan lebar 0,5 sampai 1mm. Mereka memiliki kepala hitam, perut bagian bawah, elytra atau struktur meliputi sayap, dada atau perut berwarna merah. Badannya berwarna kuning gelap di bagian atas, bawah abdomen dan kepala berwarna gelap. Pada antena kumbang biasanya 11 tersegmentasi dan filiform, dengan clubbing moderat dalam beberapa generasi kumbang. Biasanya, kumbang ini terlihat merangkak di kawasan sekeliling dengan menyembunyikan sayapnya dan dalam sekali pandang ia lebih menyerupai semut. Apabila diganggu kumbang ini akan menaikkan bagian perut supaya kelihatan seperti kala jengking untuk menakutkan musuh. Klasifikasi penggolongan dan penamaan ilmiah Tomcat termasuk termasuk dalam kelompok besar Animalia golongan phylum berjenis arthropoda. Tomcat termasuk klas insecta berjenis ordo Coleoptera dengan nama famili Staphylinidae san subfamily Paederinae bergenus Paederus atau Fabricius, 1775
Serangan yang dikatakan sebagai wabah Tomcat itu hanya merupakan tindakan mempertahankan diri dari ancaman musuh. Tomcat sebenarnya tidak bermusuhan dengan manusia. Jadi, mungkin ada kegiatan manusia yang mengganggu aktivitas Tomcat.
Serangga Tomcat sesungguhnya adalah sahabat para petani karena termasuk jenis Paederus yang berguna untuk mengusir hama seperti wereng. Wereng merupakan mangsa bagi serangga Tomcat. Di kota besar serangga Tomcat biasa hidup di daerah yang masih ada pepohonan atau tanamannya seperti taman-taman kota. Serangan serangga jenis Tomcat diduga berkaitan dengan peningkatan aktifitas perburuan tokek yang diangap sebagai salah satu predator bagi Tomcat sehingga menjadikan populasi serangga itu berkembang pesat. Disamping itu keseimbangan alam terganggu karena faktor migrasi wilayah dan cuaca ekstrim yang juga menjadi penyebab munculnya sebuah populasi hewan tertentu. Migrasi bisa melalui angin karena serangga hanya mampu terbang 500 meter. Namun dengan hembusan angin, jangkauan terbangnya bisa lebih jauh hingga puluhan kilometer. Selain itu mobilisasi transportasi dunia yang sangat pesat bisa saja serangga induk bermigrasi melalui ekspor buah impor dari negara lain. Warna Tomcat memiliki warna tubuh kuning gelap bergaris hijau serta kepala berwarna gelap dan bersayap, meski kerap kali merangkak.
Tomcat tidak mengigit ataupun menyengat. Tomcat akan mengeluarkan cairan otomatis bila bersentuhan atau berbenturan dengan kulit manusia. Gawatnya, Tomcat juga akan mengeluarkan cairan racunnya ini pada benda-benda seperti baju, handuk, atau benda-benda lainnya. Meski tak mengigit, serangga ini juga punya cairan racun yang berbahaya di dalam tubuh (kecuali sayap), toxin hemolim. Cairan hemolim atau toksin ini disebut sebagai ‘paederin’:(C24 H43 O9 N). Pada jenis serangga ini cairan yang diduga lebih kuat dari bisa ular kobra.
Pembuatan paederin sebagian besar terbatas dihasilkan oleh serangga betina. Penelitian terkahir telah menunjukkan bahwa produksi paederin bergantung pada kegiatan sebuah endosimbion dari spesies Pseudomonas spesies dalam tubuh serangga tersebut. Paederin adalah zat menyebabkan bengkak hebat, dan menyebabkan reaksi pada kulit sekitar 24 jam setelah kontak.

               www.google.com

Menyikapi Kenaikan BBM

Kenaikan harga bahan bakar minyak (bbm) di Indonesia pada umumnya sering diiringi oleh kenaikan harga barang terutama barang kebutuhan pokok dengan alasan kenaikan biaya distribusi dan produksi terutama barang-barang yang menggunakan bahan bakar minyak sebagai salah satu komponen penyusunnya. Kenaikan ini tanpa sadar secara perlahan akan mengurangi anggaran keuangan rumah tangga apalagi bagi masyarakat yang berpenghasilan standart upah minimum regional atau di bawahnya.
Walau kenaikan harga bbm dan barang kebutuhan pokok sudah tidak bisa terhindarkan lagi namun bukan berarti tidak ada hal yang tidak bisa dilakukan. Menyalahkan pemerintah karena kenaikan atau ikut berunjuk rasa menentang kenaikan harga bbm mungkin menjadi salah satu efek dari kebijakan pemerintah, hanya saja bagi masyarakat yang terpenting adalah bagaimana melanjutkan kehidupan esok dengan harga-harga baru. Berikut adalah beberapa tips yang bisa digunakan untuk menghadapi kenaikan harga bbm dan barang kebutuhan pokok:
1. Kuatkan iman dan tingkatkan rasa sabar, penguatan mental menjadi satu fundamental paling penting dalam menghadapi kesulitan hidup karena tidak jarang seseorang mudah putus asa dan kehilangan logika dalam suasana yang serba susah serta tidak menentu. Kasus-kasus bunuh diri, kejahatan karena alasan ekonomi, stress karena kenaikan harga sedangkan pendapatan masih stagnan,dll sering dijumpai di media massa bahkan lingkungan sekitar oleh karena itu sikap mental yang positif seperti sabar haruslah menjadi pondasi utama dalam menyikapi keadaan yang berubah.
2. Bijaksana dalam menggunakan bahan bakar, selain hemat maka muncul kata bijaksana dalam artian bahan bakar minyak boleh saja dikonsumsi namun sesuaikan dengan kebutuhan dan keperluan. Bisa juga menggunakan alternatif lain seperti angkutan umum atau kendaraan tanpa bahan bakar seperti sepeda, namun banyak keluhan dari masyarakat tentang kualitas angkutan umum di Indonesia yang tidak memenuhi persyaratan ataupun tidak adanya fasilitas untuk menggunakan sepeda di jalan raya karena kemacetan dan lain hal. Padahal jika menggunakan kendaraan pribadi jika terjebak kemacetan akan makin menambah pengeluaran untuk konsumsi bbm oleh karena itu berikanlah selang waktu untuk menggunakan moda transportasi umum untuk keperluan yang tidak mendesak atau bisa juga menggunakan jadwal bergantian misalnya satu minggu pertama menggunakan kendaraan pribadi kemudian minggu berikutnya kendaraan umum.
3. Memulai divergensi bahan makanan, sering ada istilah bagi masyarakat Indonesia jika tidak makan nasi maka terasa belum makan hal ini bisa disiasati dengan mulai mencari alternatif sumber makanan pokok yang lain seperti umbi-umbian terutama untuk sarapan pagi. Divergensi ini bertujuan supaya ketergantungan pada satu sumber makanan pokok yang harganya melambung saat kenaikan harga bbm bisa dikurangi, harga umbi-umbian di Indonesia bisa dikatakan relatif lebih rendah dibandingkan harga beras dengan demikian penghematan di bagian konsumsi makanan pokok bisa diaplikasikan.
4. Kurangi konsumsi bahan-bahan yang rentan akan kenaikan dalam waktu singkat dan rasio kenaikannya cukup tinggi seperti gula,cabai,minyak goreng. Makanan yang menggunakan bahan-bahan tersebut bisa dikurangi konsumsinya secara perlahan-lahan, tidak harus langsung mengurangi secara drastis bisa dalam waktu satu minggu memasak menggunakan minyak goreng selama 4-5 hari saja sisanya digunakan untuk memasak makanan non-minyak. Selain untuk penghematan, mengurangi konsumsi minyak goreng atau gula juga bagus untuk menjaga kesehatan karena minyak adalah bahan kimia yang mengandung lemak kolesterol, senyawa yang menjadi penyebab penyakit jantung dan gula adalah salah satu penyebab penyakit diabetes.
5. Kurangi kebiasaan konsumtif atau yang mengarah pada konsumerisme, mungkin contoh paling mudah adalah bagi perokok berat. Yang umumnya merokok hingga 3-4 batang sehari bisa mulai dikurangi menjadi 1-2 batang saja per hari untuk menyiasati pengeluaran atau kebiasaan makan di warung bagi para pekerja bisa dilakukan dengan membawa bekal makan siang dari rumah dengan demikian pengeluaran untuk biaya makan bisa ditekan.
Banyak sekali tips dan cara berhemat atau menyesuaikan pengeluaran dalam situasi kenaikan harga tergantung pada pola hidup masing-masing individu. Cara diatas hanyalah salah satu cara sederhana saja dalam menyikapi kenaikan harga barang apabila terjadi kenaikan bbm. Pada intinya jika kesulitan hidup datang seseorang yang bisa menjaga hati nurani dan berpikir dengan logis akan lebih bisa bijaksana dan siap dalam menghadapinya
Hidup memang tidak semudah yang digambarkan secara teori namun meminjam istilah salah satu band asal Indonesia…. Syukuri apa yang ada, hidup adalah anugerah… Jangan menyerah .




Media Jejaring Sosial Mengakibatkan Berbagai Dampak Sosial

Situs jejaring sosial (bahasa Inggris: Social network sites) merupakan sebuah web berbasis pelayanan yang memungkinkan penggunanya untuk membuat profil, melihat list pengguna yang tersedia, serta mengundang atau menerima teman untuk bergabung dalam situs tersebut. Tampilan dasar situs jejaring sosial ini menampilkan halaman profil pengguna, yang di dalamnya terdiri dari identitas diri dan foto pengguna.
Kemunculan situs jejaring sosial ini diawali dari adanya inisiatif untuk menghubungkan orang-orang dari seluruh belahan dunia
Situs jejaring sosial pertama, yaitu Sixdegrees.com mulai muncul pada tahun 1997.Situs ini memiliki aplikasi untuk membuat profil, menambah teman, dan mengirim pesan. Tahun 1999 dan 2000, muncul situs sosial lunarstorm, live journal, Cyword yang berfungsi memperluas informasi secara searah. Tahun 2001, muncul Ryze.com yang berperan untuk memperbesar jejaring bisnis. Tahun 2002, muncul friendster sebagai situs anak muda pertama yang semula disediakan untuk tempat pencarian jodoh. Dalam keanjutannya, friendster ini lebih diminati anak muda untuk saling berkenalan dengan pengguna lain.Tahun 2003, muncul situs sosial interaktif lain menyusul kemunculan friendster, Flick R, You Tube, Myspace. Hingga akhir tahun 2005, friendster dan Myspace merupakan situs jejaring sosial yang paling diminati.
Memasuki tahun 2006, penggunaan friendster dan Myspace mulai tergeser dengan adanya facebook. Facebook dengan tampilan yang lebih modern memungkinkan orang untuk berkenalan dan mengakses informasi seluas-luasnya. tahun 2009, kemunculan Twitter ternyata menambah jumlah situs sosial bagi anak muda. Twitter menggunakan sistem mengikuti - tidak mengikuti (follow-unfollow), dimana kita dapat melihat status terbaru dari orang yang kita ikuti (follow).
Keberadaan situs jejaring sosial ini memudahkan kita untuk berinteraksi dengan mudah dengan orang-orang dari seluruh belahan dunia dengan biaya yang lebih murah dibandingkan menggunakan telepon. Selain itu, dengan adanya situs jejaring sosial, penyebaran informasi dapat berlangsung secara cepat.
Kemunculan situs jejaring sosial ini menyebabkan interaksi interpersonal secara tatap muka (face-to-face) cenderung menurun. Orang lebih memilih untuk menggunakan situs jejaring sosial karena lebih praktis. Di lain pihak, kemunculan situs jejaring sosial ini membuat anak muda tidak dapat tidak mengakses internet.  Dalam kadar yang berlebihan, situs jejaring sosial ini secara tidak langsung membawa dampak negatif, seperti kecanduan (addiksi) yang berlebihan dan terganggunya privasi seseorang. 
SUMBER : WWW.GOOGLE.COM


Senin, 26 Maret 2012

Makanan Khas Indonesia


Makanan Khas Jakarta DKI Betawi



Makanan Khas Jakarta DKI Betawi - Kota Jakarta memiliki beragam masakan khas sebagai kekayaan kuliner Indonesia. Sebagai kota metropolitan Jakarta banyak menyediakan makanan khas tidak hanya dari indonesia tapi juga bertaraf internasional.

Salh satu ciri dari makanan khas Jakarta adalah memiliki rasa yang gurih. Makanan khas jakarta tersebut sangat nikmat jika di nikmati sembari minum teh. Makanan-makanan khas dari Betawi atau makanan khas DKI di antaranya adalah:

1. Kerak Telor

Makanan khas yang satu ini identik dengan event Pekan Raya Jakarta (PRJ). Anda bisa membeli setiap ada PRJ di selenggarakan. Sekarang ini, makanan kerak telor yang asli betawi ini menjadi makanan langka.

Kerak telor memiliki rasa yang gurih. Bahan-bahan yang dipakai untuk membuat kerak telor yaitu beras ketan putih, telur ayam atau bebek, udang yang digoreng kering, bawang merah goreng, kelapa sangrai, cabai merah, kencur, jahe, merica, garam, dan gula pasir. Rasa gurih pada kerak telor bersumber dari campuran udang, bawang merah, kelapa sangrai, cabai merah, kencur, jahe, merica, dan gula pasir.


2. Kembang Goyang

Makanan khas Betawi Jakarta ini, kini juga sudah mulai jarang ditemui. Rasanya yang gurih sangat sesuai untuk dijadikan sebagai teman minum teh.

3. Roti Buaya

Makanan khas DKI jakarta ini sering di jumpai saat ada upacara lamaran. Makanan dengan bentuk buaya ini penciptaannya terinspirasi dari kebiasaan buaya yang hanya menikah sekali sepanjang hidupnya. Oleh karena iti roti buaya sering dijadikan sebagai simbol kesetiaan pasangan yang telah menikah. Roti buaya ini biasanya selalu hadir di setiap acara pernikahan adat Betawi.

4. Kue Rangi

Makanan khas dari Betawi ini kini juga jarang ditemui. Kue ini terbuat dari tepung kanji yang dicampur dengan kelapa yang sudah diparut kasar. Untuk mendapatkan hasil yang bagus, dulu pada saat proses pembuatannya orang memanggang kue rangi ini dengan menggunakan api yang berasal dari kayu bakar atau arang. Kue yang di hasilkan menjadi lebih wangi dan harum. 



sumber : www.google.com

Perkembangan Android di Indonesia


Android adalah sistem operasi untuk aplikasi mobile yang berbasis Linux. Operating System Android ini di keluarkan oleh Google untuk menyaingi Windows, Apple dan pesaing-pesaingnya. Melihat pasar mobile yang begitu cepat maka Google melihat suatu peluang bisnis yang besar dan Google sangat berambisi untuk ikut di dalam persaingan teknologi mobile phone ini.
Android itu sendiri adalah sebuah aplikasi open source yang memungkinkan untuk pengguna membuat sendiri dan mengembangkan aplikasi android tersebut.

Pada saat ini, perkembangan android di Indonesia dipengaruhi oleh banyaknya smartphone yang telah beredar di Indonesia dan keinginan berbagai produsen smartphone tersebut untuk memangkas biaya produksi sehingga menghasilkan produk smartphone yang berkualitas dan mempunyai harga jual yang lebih terjangkau daripada menggunakan OS yang lainnya. Persebaran smartphone berandroid di Indonesia yang besar memungkinkan smartphone yang murah dan mempunyai feature yang lengkap sesuai dengan karateristik dari masyarakat Indonesia.
 
Penyebab mengapa Android dapat berkembang cepat di Indonesia :

1. Update rutin
Android selalu melakukan update secara terus menerus, melakukan perbaikan perbaikan berbagai bugs dan penambahan fitur yang menjadikan OS semakin lebih bagus dari versi sebelumnya.
2. Open source
Android adalah OS open source yang gratis jadi dilihat dari segi harganya akan lebih murah daripada smartphone yang ber OS tidak gratis, disamping itu OS android memungkinkan para programmer programmer untuk mengembangkan atau membuat aplikasi berbasis Android.
3. di dukung oleh Vendor Kelas Atas
Dukungan penuh dari vendor-vendor kelas atas seperti Samsung, HTC, Motorola dll dalam menghasilkan smartphone yang berkelas akan membantu menaikkan pamor android.
4. merek Google
Reputasi Google  yang tidak diragukan lagi menjadi keunggulan tersendiri bagi Android. Hal ini membuat konsumen yakin bahwa OS Android adalah OS yang benar benar bagus dan berkualitas.
5. User Friendly
Teknologi layar sentuh, membuat mudah dalam penggunaannya serta didukung oleh tampilan yang menarik.